Pesantren Assalafiyah Bukhori Muslim Bekasi Diresmikan

98 views

Alhamdulillah. Pondok Pesantren (Ponpes) Assalafiyah Bukhori Muslim yang berlokasi Kampung Pisang Batu, Desa Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat akhirnya diresmikan pada Minggu (26/9/2021) malam.

Peresmian dilakukan oleh pendiri dan pengasuh Pondok Pesantren Assalafiyah Bukhori Muslim Kiai Bukhori dalam acara “Tasyakuran Binni’mat” dengan tema “Ngelmu, Ngamal dan Ngajak Iman Islam Ihsan.”

Advertisements

Peresmian pesantren yang mulai dibangun pada Januari 2021 ini juga dihadiri pengasuh Pondok Pesantren Al-Aziziyah Bogor KH TBG Miftahudin Abdul Aziz Bogor, pengasuh Pesantren Arrobnani Abuya Sutarman Azhari Bogor KH Ujang Saepudin Bogor, pengasuh Pesantren Halqoh El-Istighotsah KH A Hayatin Kauni. Selain itu, hadir juga KH Mukhayat dan Wakil Bendahara PCNU Kabupaten Bekasi H Boby Agustus Ramdan.

“Dibukanya Ponpes Assalafiyah Bhukori Muslim ini untuk kegiatan belajar mengajar dari usia 6 tahun sampai tak terbatas usia,” kata Panitia Tasyakuran Ponpes Assalafiyah Bukhori Muslim, Ustaz Mulyadi kepada , Minggu (26/9/2021) malam.

Dikatakan Ustaz Mulyadi, gedung yang sudah selesai dibangun sementara ini terdiri dari dua lantai berukuran 12 X 6 meter dan dua ruangan untuk siswa siswi yang mondok. Pesantren ini, menurutnya, nantinya akan menerima siswa siswi mulai dari PAUD, TK, MI, Tsanawiyah, dan pesantren dewasa khusus kitab Aswaja.

“Untuk anak yatim kita gratiskan, untuk yang lainnya kita lihat situasi dan kondisi dulu karena kita belum ada donator. Mungkin kalau ada donatur akan kita gratiskan semua,” ungkapnya.

Sementara, MI sampai Tsanawiyah untuk pembiayaan tenaga pengajar atau guru masih melihat keadaan sambil berjalan. Namun, jika ada donatur akan digratiskan semua kalau sekarang masih mengikuti setandar nasional.

Dengan berdirinya Ponpes Assalafiyah Bukhori Muslim ini, Ustaz Mulyadi berharap bisa bermanfaat untuk masyarakat luas dan bisa menciptakan generasi- generasi yang Islami. “Untuk kedepannya kami akan bertahap dari pengajian ibu-ibu dan bapak-bapak juga Ponpes untuk dewasa karena sekarang ini baru dimulai usia 6 tahun sampai 12 tahun,” tandasnya.—

Halaman: 1 2 Show All

Tinggalkan Balasan