Empat Pertunjukan Meriahkan Harlah ke-13 Persi

83 views

Komunitas Penyisir Sastra (Persi) Ikatan Keluarga Santri Batang-Batang Dungkek (Iksabad) merayakan Hari Lahir (Harlah) ke-13 pada Ahad malam, 8 Januari 2023. Perayaan Harlah ini dilangsungkan di Aula Pondok Pesantren PP Annuqayah Lubangsa, Guluk-Guluk, Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Yang menarik, perayaan Harlah Persi kali ini dimeriahkan dengan empat pertunjukan sekaligus dengan genre yang berbeda-beda. Pertunjukan Tandang Madura ditampilkan sebagai pembuka, drama komedi dengan judul Tengka menyusul sebagai yang kedua, disambung dengan pertunjukan teater berjudul Wasiat Darah, lantas dipungkasi dengan pertunjukan pantomim dengan judul Two Seoul One Heat.

Advertisements

Perayaan Harlah Persi yang dimulai sejak pukul 21.00 WIB dan berakhir pukul 23. 00 WIB ini dihadiri ratusan santri yang memenuhi Aula. Mereka duduk khidmat di depan panggung yang berdiri megah. “Alhamdulillah, penonton lumayan banyak, kami syukuri itu semua,” ungkap Abdurrahman As-shawi selaku ketua panitia.

Pada kesempatan ini, Ketua Persi Ferdy Kurniawan, mengatakan, pertunjukan ini telah dipersiapkan dengan matang, dan kemudian dipentaskan tanpa tersematnya sebuah pesan moral. Tak ayal, jika kemudian Lukman Hakim, selaku sutradara pertunjukan Tandang Madura, menyampaikan hal yang senada.

Lukman Hakim menjelaskan bahwa pementasan itu sebagai upaya untuk tetap melestarikan kebudayaan Madura yang saat ini sudah mulai dianggap kolot dan dilupakan begitu saja. Bahkan, tambah seniman-santri kelahiran Pulau Sepudi tersebut, setiap gerakan yang ditampilkan sudah tersemat makna masing-masing, “Setiap gerakan, di situ tersimpan sebuah makna,” ungkap Lukman -sapaan akrabnya- saat rapat evaluasi seusai acara.

Lebih lanjut, pertunjukan drama komedi yang bertajuk Tengka dipentaskan atas dasar warning perihal etika yang saat ini sudah mulai terdegradasi. “Hal kecil, seperti mengambil barang setakberharga apapun, itu ada etikanya,” ungkap Abd Gafur Sajjad Al-Farisi selaku sutradara.

Halaman: 1 2 Show All

Tinggalkan Balasan