Santri Al-Hikam Raih Juara 1 Lomba Short Movie

23 views

Salah satu santri Pesantren Mahasiswi Al-Hikam Depok, Jawa Barat, Salsabilah, berhasil membawa pulang juara pertama ajang lomba short movie yang diadakan pada ajang Integrity Fest 2024 oleh Politeknik Keuangan Negara (PKN) Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN).

Lomba ini merupakan ajang bergengsi tingkat nasional yang diikuti oleh berbagai kampus dan institusi dari seluruh Indonesia. Kegiatan tersebut menjadi bagian dari rangkaian acara peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia).

Advertisements

Menurut Salsabila, lomba ini menjadi wadah penting untuk menyampaikan pesan moral kepada generasi muda agar menjunjung tinggi nilai-nilai integritas.

“Menyuarakan integritas anak muda sebagai pionir masa depan Indonesia,” ungkap Salsabila saat dihubungi pada Selasa, 26 November 2024.

Salsabila, yang juga seorang mahasiswi Universitas Indonesia (UI), mengaku sangat bersyukur atas pencapaian ini. Ia dan timnya tidak menyangka dapat memenangkan lomba tersebut.

“Nggak nyangka bisa menang, karena niatnya cuma coba-coba sambil have fun sama teman-teman,” ujarnya.

“Kami senang dan bersyukur banget. Ini pencapaian yang luar biasa, apalagi melihat film kami diapresiasi oleh juri dan penonton,” tambahnya.

Bagi Salsabila, kemenangan tersebut hasil dari upaya kerja sama tim yang solid. Setiap anggota memiliki peran penting, mulai dari aktor, sutradara, hingga editor.

“Aku sendiri sebagai script writer dan aktor. Rasanya seru banget karena semua proses dilakukan bersama-sama. Kerja sama tim benar-benar diuji di sini,” jelasnya.

Pengumuman juara tersebut dilakukan pada Sabtu, 23 November 2024, di Aula Gedung Nusantara, lantai 8. Hasil ini juga diunggah melalui akun Instagram resmi PKN STAN.

Tinggalkan Balasan