Bila Saya Ditempeleng Guru

11 views

Di hari guru ini, saya teringat dua orang guru yang pernah menampar dan menempeleng saya sebagai hukuman. Bukan pelanggaran yang saya lakukan atau model hukumannya yang saya ingat, melainkan relasi yang terbangun antara guru dan murid ketika itu.

Tentu saja, sebagai pelajar yang sedang duduk di bangku sekolah menengah pertama (SMP), saya sedang nakal-nakalnya. Meskipun menjadi bagian dalam circle murid-murid pandai dan baik-baik, saya juga punya komplotan anak-anak bergajulan. Saya selalu menyukai kehidupan di dua sisi yang berlawanan itu.

Advertisements

Maka, saya sering menjadi bagian dari masalah ketika sedang berkomplot dengan anak-anak yang bergajulan itu. Karena itu saya harus menerima hukuman dari dua orang guru. Tentu saja hukuman fisik yang harus saya terima.

Yang pertama saya ingat hukuman itu datang dari guru geografi, Pak Marsam namanya. Hari itu Pak Marsam sedang mengajar di kelas. Lalu ia minta izin untuk meninggalkan kelas karena suatu keperluan. Seluruh siswa diminta tetap belajar di kelas, membaca buku.

Entah siapa yang memulai, saya terlibat dalam komplotan anak-anak bergajulan, membuat keributan di kelas. Tak lama kemudian, kami keluar kelas, bermain-main di luar kelas. Ketika itulah kami kepergok Pak Marsam yang hendak kembali ke kelas. Kami berlarian memasuki kelas.

Apa yang terjadi? Kami, sekitar tujuh orang yang tadi keluar kelas, disuruh berdiri berjejer di depan kelas. Pak Marsam matanya melotot, dengan tangan kanan memegang sebuah buku. Lalu plak-plok, masing-masing kedua pipi kami ditampar dengan buku itu, satu per satu, berurutan. Tentu saja muka saya merah, sakit dan malu. Entah yang lain.

Yang kedua saya ingat hukuman itu datang dari guru ekonomi dan koperasi, Pak Maryono. Yang kedua ini hukumannya bersifat individual, karena sayalah yang dianggap sebagai pemicunya. Apa pelanggarannya tak layak untuk diceritakan di sini. Yang jelas telah memicu kegaduhan di kelas dan membuat seorang murid perempuan menangis.

Halaman: First 1 2 3 Next → Last Show All

Tinggalkan Balasan